Tugas
1. Buat algoritma dan
program untuk menampilkan dan menghitung proses seperti berikut ini
<<….Pilihan….>>
1. Menghitung Luas Lingkaran
2. Menghitung Luas Segitiga
3. Menghitung Luas Bujur Sangkar
0. Selesai
v Bila
dipilih nomor 1, maka akan diproses suatu blok statement, yang berisi proses
menghitung Luas Lingkaran
v Bila
dipilih nomor 2, maka akan diproses suatu blok statement, yang berisi proses
menghitung Luas Segitiga
v Bila
dipilih nomor 3, maka akan diproses
statement yang berisi proses menghitung luas Bujur Sangkar
v Bila
dipilih 0, maka akan keluar dari program
2. Buat algoritma dan
program untuk menentukan indeks nilai mahasiswa berdasarkan nilai ujian yang
diraihnya, dengan ketentuan pemberian nilai indeks adalah sebagai berikut:
Jika nilai ujian >= 80,
maka indeks nilai = A
Jika nilai ujian >= 70,
maka indeks nilai = B
Jika nilai ujian >= 60,
maka indeks nilai = C
Jika nilai ujian >= 50,
maka indeks nilai = D
Jika nilai ujian <=49,
maka indeks nilai = E
3. Karyawan honorer di PT.
ABC, digaji berdasarkan jumlah jam kerjanya selama satu minggu, upah perjam
adalah 2000, bila jumlah jam kerja lebih besar dari 48 jam, maka sisanya
dianggab sebagai jam lembur, upah lembur per jam adalah 3000, yang dibaca
adalah jumlah jam kerja seorang karyawan, tentukan upah mingguan dari seorang
karyawan
Jumlah Jam Kerja Karyawan =
JJK
Bila JJK <= 48 maka upah
= JKK * 2000
Bila JJK >48 maka upa =
48 * 2000 + (JJK – 48) * 3000
4. Buat algoritma dan
program untuk menentukan apakah tahun yang diinputkan merupakan tahun kabisat
atau bukan, tahun kabisat adalah tahun yang habis dibagi dengan 4
Analisa
Tahun Mod 4 = 0 à Tahun adalah tahun kabisat
Tahun Mod 4 = 0 à Tahun bukanlah tahun
kabisat
5.
Dibaca sebuah bilangan bulat, tentukan apakah bilangan tersebut bilangan
positif, bilangan negative atau bilangan nol
Bil > 0 maka
bilangan positif
Bil < 0 maka
bilangan negative
Bil = 0 maka
bilangan nol
6. Dibaca suhu air (dalam
satuan derajat celcius). Tentukan apakah wujud air tersebut dalam keadaan padat
(suhu <= o derajat celcius), cair (suhu antara 0 -100), atau gas (suhu >
100)
7. Tentukan upah perminggu
seorang karyawan, jumlah jam kerja yang normal selama seminggu adalah 48 jam,
kelebihan jam kerja dianggab lembur, dengan upah lembur adalah 3000/jam, bila dimisalkan gaji karyawan PT. ABC dikelompokan
berdasarkan golongannya upah perjam tiap karyawan bergantung pada golongannya,
dengan ketentuan sebagai berikut
Jika Gol = A maka upah
perjam = 4000
Jika Gol = B maka upah
perjam = 5000
Jika Gol = C maka upah
perjam = 6000
Jika Gol = D maka upah
perjam = 7000
8. Tentukan apakah sebuah
huruf yang dinputkan huruf vocal atau konsonan
9. Dari 4 penilaian,
seseorang dikatakan berprestasi baik bila rata-ratanya lebih dari 80,
berprestasi cukup bila rat-ratanya antara 60 sampai dengan 80 dan buruk bila
rata-ratanya 60 atau kurang.
10. Dalam test masuk universitas terdapat 2
matakuliah yang di ujikan yaitu mata kuliah x dan mata kuliah y, prestasi
dihitung 60% dari nilai x dan 40% dari nilai y , calon diterima bila prestasi
70 keatas, cadangan bila kurang 70 tetapi lebih atau sama dengan 50, selain itu
tidak diterima, hendak ditentukan bagaimana keadaan seseorang calon.
11. untuk mengatur
kelancaran PT. Gunung Bunga, sebuah perusahaan bis kota menetapkan setoran
setiap bisnya sebagai berikut, setoran untuk perawatan Rp. 50.000,- , setoran
perjam Rp. 5000,-, minimal dibayar 3 jam ( Rp.
15.000,-), bis yang beroprasi mebih dari 6 jam dikenakan biaya tambahan Rp.
2000/jam dan lebih dari 10 jam dikenakan biaya tambahan Rp. 3000 /jam . Buatlah
algoritma untuk mencetak, nomor bis, nama sopir, jam oprasi.
0 komentar:
Posting Komentar